Banner Iklan Infojejak
Berita  

Kepala BPBD Boalemo Roslina Karim,Ini Sebagai Informasi Sementara Setelah Banjir

INFOJEJAK.COM-Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah, Roslina Karim,SP menyatakan “Saat ini perlu saya sampaikan Curah hujan dengan intensitas tinggi di wilayah Kabupaten Boalemo mengakibatkan fasilitas rusak berat.Rabu 16/4/2025

Diantaranya jembatan di kecamatan Dulupi, Desa Tangga Jaya putus, di wilayah Kecamatan wonosari Jembatan Putus Desa Saritani,Desa Harapan RT 15, Desa Harapan, 3 Rumah rusak di Desa Mekarjaya, ternak sapi hanyut sebanyak 7 Ekor , fasilitas pemerintah berupa Sekolah Tk pembina Wonosari , Sdn I Wonosari, smk I Wonosari ,Pustu Wonosari Polsek dan Pln pembantu di rendam air setinggi 1 – 1,25 dan fasiliitas belajar mengajar rusak tidak bisa di pakai lagi.

“Untuk itu diharapkan agar semua masyarakat tetap waspada karena bencana kita tidak bisa prediksi kapan datangnya,ada apabila masyarakat melihat ada tanda akan terjadi bencana segera laporkan pada kami atau pemerintah setempat”.ujar Kalak Roslina Karim,SP

Selain yang paling terpenting tetap menjaga lingkungan agar bersih dari sampah maka buanglah sampah pada tempatnya, agar terjaga kesehatan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *